Mengenal Lebih Jauh Daihatsu Zebra Espass
Daihatsu Zebra Espass adalah mobil dari pabrikan PT. Astra Daihatsu Motor untuk minibus dan pikap kecil di Indonesia. Mulai diperkenalkan pada tahun 1994 menggantikan Daihatsu Hijet. Mobil ini merupakan salah mobil yang diminati oleh masyarakat, pada awal perjalananya mobil Zebra Espass menggunakan mesin Karburator dengan 2 varian mesin 1300 cc dan 1600 cc, kemudian tahun 2000 memperkenalkan mesin dengan 2 varian mesin 1300 cc dan 1600 cc.
Model ini terakhir diproduksi pada tahun 2007 dan digantikan oleh Daihatsu Gran Max untuk Zebra tipe pikap dan ZL sedangkan untuk tipe ZX dan ZSX digantikan oleh Daihatsu Luxio.
Namun sebelum kita mengulas lebih jauh mengenai KEUNGGULAN dan KEKURANGAN Dari Mobil Ini, Terlebih dahulu mari kita bahas Spesifikasi Lengkap Dari Varian Mesin Yang Terpasang Pada Mobil Ini.
Spesifikasi Varian Mesin Daihatsu Zebra Espass
- 1.6 Carbu
Tipe HD-C bensin (premium), sejajar-4 silinder, 4 langkah, 16 valve, SOHC dan berpendingin air Kapasitas mesin 1,598 cc, Tenaga kuda maksimum 87 HP/ 5600 rpm (88 PS), Torsi maksimum 13,6 kg-m (135 Nm)/ 3200 rpm
- 1.3 Carbu
Tipe HD-C bensin (premium), sejajar-4 silinder, 4 langkah, 16 valve, SOHC dan berpendingin air Kapasitas mesin 1,589 cc, Tenaga kuda maksimum 75 HP/ 5600 rpm (76 PS), Torsi maksimum 11,5 kg-m (114 Nm)/ 3800 rpm.
- 1.5 EFI
Tipe MP-I bensin (premium), sejajar-4 silinder, 4 langkah, 16 valve, SOHC dan berpendingin air Kapasitas mesin 1,498 cc, Tenaga kuda maksimum 87,5 HP/ 6000 rpm (89 PS), Torsi maksimum 13,2 kg-m (130 Nm)/ 3800 rpm
- 1.6 EFI
Tipe MP-I bensin (premium), sejajar-4 silinder, 4 langkah, 16 valve, SOHC dan berpendingin air Kapasitas mesin 1,298 cc, Tenaga kuda maksimum 78 HP/ 6000 rpm (79 PS), Torsi maksimum 11,9 kg-m (118 Nm)/ 4200 rpm.
TRANSMISI
Jenis Manual, 5 kecepatan maju, 1 mundur, tongkat pemindah di lantai Perbandingan gigi Gigi 1 : 3,752 Gigi 2 : 2,182 Gigi 3 : 1,428 Gigi 4 : 1,000 Gigi 5 : 0,774 Mundur : 3,942 Rasio gigi akhir 4,222
SUSPENSI
Depan: MacPherson strut dengan double-action shock absorbers Belakang: Rigid axle dengan semi-elliptic leaf springs and double-action shock absorbers
REM
Depan Tipe cakram (disc) Belakang Tipe tromol (drum) Booster Rem 8 inchi
SISTEM KEMUDI
Tipe: Rack & Pinion dengan bevel gear
BAN
Tipe 175/ 70 – R13
Evolusi Daihatsu Zebra Espass
Spesifikasi Daihatsu Zebra Espass Generasi Pertama "Karburator" (1994 - 2000)
1300cc
Kapasitas mesin = 1298 cc
Jenis Mesin = 4 Silinder 16 Valve 1298cc SOHC
Berat Kosong = 1010 Kg
Berat Total = 1420 Kg
Tenaga Maksimum = 76 dk/5600rpm (78 PS)
Torsi Maksimum = 112 Nm/4300rpm
1600cc
Kapasitas mesin = 1598 cc
Jenis Mesin = 4 Silinder 1598cc SOHC
Berat Kosong = 1060 Kg
Berat Total = 1475 Kg
Tenaga Maksimum = 87 dk/5400rpm
Torsi Maksimum = 130 Nm/3600rpm
Espass Generasi Kedua Espass "Injeksi" (2000 - 2007)
1300cc
Kapasitas mesin = 1298 cc
Jenis Mesin = 4 Silinder 16 Valve 1298cc SOHC Fuel Injection
Berat Kosong = 1010 Kg
Berat Total = 1420 Kg
Tenaga Maksimum = 80 dk/6000rpm (82 PS)
Torsi Maksimum = 114 Nm/4500rpm
1500cc
Kapasitas mesin = 1498 cc
Jenis Mesin = 4 Silinder 16 Valve 1498cc SOHC Fuel Injection
Berat Kosong = 1050 Kg
Berat Total = 1450 Kg
Tenaga Maksimum = 88 dk/6200rpm
Torsi Maksimum = 130 Nm/4200rpm
1600cc (limited type)
Kapasitas mesin = 1598 cc
Jenis Mesin = 4 Silinder 16 Valve 1598cc SOHC Fuel Injection
Berat Kosong = 1050 Kg
Berat Total = 1450 Kg
Tenaga Maksimum = 95 dk/6000rpm
Torsi Maksimum = 138 Nm/4200rpm
Itulah Varian Mesin Yang Digunakan Pada Mobil Daihatsu Zebra Espass .
Selanjutnya Kita Akan Membahas Lebih Detail Lagi Mengenail Mobil Ini.
Daihatsu Espass sendiri sebenarnya didesain untuk membawa banyak penumpang, daya muat penumpang yang banyak adalah salah satu keunggulan daihatsu espass dimana kapasitas penumpang daihatsu Espass mencapai 7 penumpang (mirip mobil MPV). Mobil Espass menggunakan mesin dengan bahan bakar bensin, memiliki transmisi manual 5 kecepatan dengan rasio akhir gigi akhir 4,22. Kapasitas silinder mesin mobil ini adalah 1600 cc dengan fuel injection.
Daihatsu espass mulai dikeluarkan tahun 1995 dengan mesin ZL-9 1.3 memiliki kapasitas silinder 1300 cc dengan pendingin masih menggunakan air dan masih menggunakan platina.
Keunggulan daihatsu espass tahun 1995 adalah pada konsumsi bahan bakar yang irit, sedangkan kelemahan daihatsu espass 1995 ini ada pada platina yang mudah rusak apabila terkena air (sensitif terhadap jalan berair). Kekurangan Daihatsu espass tahun 1995 juga ada pada desain eksterior yang masih terlihat kaku/ kurang segar dipandang, misalnya pada velg yang belum menggunakan velg racing, desain bumper depan belakang masih terlihat kurang garang. Mesin espass tahun 1995 mempunyai kapasitas silinder 1300 cc dengan teknologi suplai bahan bakar melalui karburator, hal ini akan membawa dampak kurang bagus pada tenaga yang dihasilkan, dapat dipastikan mobil ini memiliki performa mesin yang kurang baik, masih dibawah rival sekelasnya suzuki carry.
Daihatsu Espass tahun 2000 adalah penyempurnaan espass yang dikeluarkan dari tahun 1995 sampai 1999, mulai tahun 2000 Espass sudah menggunakan mesin 1600 cc dengan pasokan bahan bakar menggunakan sistem injeksi penuh, memperbaiki desain eksterior dengan memakai varian velg alloy dan bumper yang sudah disesuaikan dengan perpaduan besi dan karet. Pada bagian interior Espass keluaran tahun 2000 ini juga telah menggunakan AC double blower. Tahun 2000 juga dikatakan merupakan generasi 2 espass dengan mesin dan tenaga baru, mampu memberikan daya maksimum sebesar 82 Hp pada 5600 rpm dan torsi maksimal 123 Nm pada 3200 Rpm saya kira cukup untuk perjalanan dengan medan yang tidak terlalu berat.
Tahun 2003 perubahan minor kembali dilakukan pada desain eksterior dan interior, desain lampu depan dan belakang telah disesuaikan dengan kemajuan teknologi sehingga memiliki daya sorot yang berbeda terang, akan tetapi sampai tahun 2007 espass berhenti diproduksi mobil ini tidak mengalami perbaikan yang signifikan, kita tidak bisa menjumpai airbags, layar sentuh, transmisi otomatis dan lain-lain. Secara umum dapat dikatakan praktis mobil ini hanya berhenti sebagai mobil niaga untuk kalangan mengengah ke bawah.
Dari Berbagai Penjelasan Diatas Kita Sudah Bisa Menilai Secara Langsung Kekurangan Dan Kelebihan Daihatsu Zebra Espass Ini.
Kelebihan Daihatsu Espass secara umum adalah:
1. Mobil Ini Sangat Irit Bahan Bakar.
2. Harga beli mobil murah
3. sparepart murah dan sangat mudah untuk ditemukan.
4. memiliki daya muat penumpang yang cukup 7 orang
1. Mobil Ini Sangat Irit Bahan Bakar.
2. Harga beli mobil murah
3. sparepart murah dan sangat mudah untuk ditemukan.
4. memiliki daya muat penumpang yang cukup 7 orang
5. Sudah dilengkapi dengan Sistem Pendingin AC
ada kelebihan pasti juga ada kekurangan, inilah kekurangan dari mobil ini.
Kekurangan Daihatsu espass adalah:
Add caption |
- Mesin kurang bertenaga hanya 82 Ps, Kalau bandingkan dengan carry Yang bertenaga 87 Ps
- Mesin sering rewel terutama untuk espass dibawah tahun 2000 biasanya pada gardan-karburator dan platina
- Suspensi kurang halus dibandingkan dengan saingannya Suzuki Carry atau Mitshubishi Col-T
- handling bisa dibilang buruk, kurang stabil pada kecepatan tinggi dan tikungan
- Dan Yang Paling Terkenal, Radiator Mobil Ini Cepat Sekali Panas Atau Overheat Jika AC Dinyalakan.
- Harga Jual Kembali Mobil Ini Murah, Khususnya Untuk Wilayah Sumatera Selatan.
Pada Halaman Blog Berikutnya Saya Akan Mengulas Lebih Jauh Mengenai Permasalahan pada mobil Ini dan Bagaimana Cara mengatasinya.
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Mengenai Mengenal Lebih Jauh Daihatsu Zebra Espass dari blog ini.
5 komentar
Write komentarPerbedaan espas dan bodytech ki apa ya. .
ReplyTrimakasih aja namanya mobil ada lebih ada kurangnya tergantung kita nya aja. Gitu bro wassalam.enyoi
ReplyTerima kasih atas informasi yang Anda bagikan, Anda bisa baca artikel terkait di: harga toyota calya 2019, hyundai santa fe bekas, mobil pick up bekas
Replybagi saya Espass adalah mobil keluarga yg tergolong istimewa, saya juga pengguna Espass 1995, tapi mesin mobil saya ndak pernah rewel selama saya gunakan.
ReplyEmoticonEmoticon